Cara Menabung di Bank

Cara Menabung di Bank

Bagaimana cara menabung di bank yang aman dan mudah? Bagi sebagian orang mungkin menyimpan uang di bank adalah sebuah kewajiban yang tidak boleh dilewatkan. Namun, sebagian orang justru enggan melakukannya karena menganggap uang yang disimpan akan terpotong setiap bulan.

Meski begitu, semuanya menyesuaikan dengan kebutuhan dan keinginan masing-masing. Umumnya siapa saja akan selalu menabung ke bank sebagai investasi, sehingga dapat menyimpan uang dalam jangka panjang.

Barangkali kamu belum paham bagaimana cara menabung di bank yang sebenarnya cepat dan mudah, lho. Kamu bisa memilih bank negeri atau swasta, seperti BCA, BRI, BNI, Mandiri, BTN, CIMB Niaga dan lainnya sesuai dengan kebutuhan.

Bank adalah tempat menyimpan uang paling aman agar kamu dapat berinvestasi, sehingga uang yang sudah terkumpul dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan di masa depan, seperti pendidikan, pernikahan dan lainnya. Kamu bisa memilih salah satu jenis produk tabungan yang ditawarkan dengan keuntungan beragam dan menarik.

Cara Menabung di Bank
Cara Menabung di Bank

Kelebihan Menabung di Bank

Bagi siapa saja yang selalu menabung di bank, maka kamu bisa mendapatkan berbagai macam manfaat penting dalam jangka panjang, lho. Penasaran? Berikut merupakan keutamaan menabung di bank yang perlu kamu tahu, yakni :

  • Promo Menarik
    Di Indonesia, semua bank hampir menawarkan beragam promo menarik untuk nasabahnya. Kamu berpeluang mendapatkan promo seru bila melakukan pembayaran di merchant tertentu saat transaksi offline atau online.
  • Hadiah Fantastis
    Nasabah biasanya akan mendapat hadiah fantastis dan menarik dari bank. Namun, kebijakan ini ditujukan untuk mereka yang selalu meningkatkan saldo secara rutin, sedangkan hadiahnya bisa TV, motor sampai mobil.
  • Uang Tabungan Bisa Diambil Kapan Saja
    Jika kamu sedang tidak punya uang, maka bisa mengambil uang yang tersimpan pada rekening dimana saja dan kapan saja. Kamu cukup manfaatkan ATM di minimarket atau mall terdekat untuk setor dan tarik tunai.
  • Menabung Jadi Alternatif Investasi
    Investasi adalah siasat untuk meraup cuan. Kamu bisa pilih produk tabungan yang memberi keuntungan investasi. Kini, hampir semua bank punya produk tersebut dan kamu bisa dapatkan manfaat menabung dan investasi dalam waktu serupa.
  • Suku Bunga Menarik
    Umumnya menabung ke bank akan mendapat suku bunga menarik, lho. Jika kamu rutin setor tunai, kamu akan dapatkan bunga jangka panjang. Kamu bisa tanya ke customer service bank terkait untuk informasi lebih lanjut.
  • Aman dan Terpercaya
    Bank adalah tempat penyimpanan uang paling aman. Kamu bisa menyimpan uang sampai miliaran rupiah tanpa dibobol maling. Selain itu, menabung ke bank cenderung minim risiko seperti pencurian atau penipuan.
  • Pilihan Transaksi Beragam
    Jika kamu menabung ke bank, kamu akan menerima beragam pilihan transaksi mulai dari ATM, internet banking dan mobile banking. Semuanya bahkan bisa diakses selama 24 jam hanya dari smartphone saja, lho.
Terkait:  Cara Tiup Balon Huruf dengan Pompa dan Sedotan, Gampang Lho!

Kelemahan Menabung di Bank

Jangan berpikir kalau menabung ke bank akan terbebas dari kerugian. Kamu biasanya akan mendapat beberapa kelemahan yang mana semuanya perlu disikapi dengan bijak oleh semua nasabah, yaitu :

  • Batas Limit Transaksi
    Nasabah tidak bisa menghindari batas limit transaksi yang sudah ditetapkan oleh bank. Kamu biasanya akan dikenakan biaya transaksi atas setor atau tarik tunai setiap bulan, yakni kurang dari Rp.50 juta atau sesuai dengan kebijakan bank terkait.
  • Nilai Tabungan Susah Berkembang
    Tabungan berbeda dengan investasi. Artinya, mustahil bila nilai tabungan akan meroket bak investasi, apalagi ada suku bunga yang sudah disahkan oleh bank. Umumnya suku bunga tidak lebih dari 1%, sehingga hasil yang kamu dapat tidak terasa.
  • Biaya Transaksi
    Masalah umum seseorang enggan menabung ke bank adalah keberadaan biaya transaksi. Jika kamu enggan menghadapinya, kamu tidak bisa investasi ke bank. Umumnya nasabah akan dikenakan biaya admin bulanan, biaya transfer dan lainnya.

Cara Membuka Tabungan di Bank

Bagi kamu yang ingin membuka rekening di bank, alangkah baiknya mengikuti panduan pembuatan tabungan sesuai dengan bank pilihan menggunakan tutorial sederhana berikut ini :

  • Pertama, kunjungi kantor cabang bank terdekat.
  • Silakan ambil nomor antrean untuk bagian customer service (CSO).
  • Apabila nomormu sudah dipanggil, datangi meja customer service dan sampaikan maksud atau tujuanmu untuk membuka tabungan baru.
  • Petugas akan menjelaskan tentang produk tabungan yang tersedia, lalu kamu bisa pilih salah satunya sesuai dengan kebutuhan.
  • Kemudian, customer service akan memberikan formulir pembuatan tabungan yang wajib diisi dengan data diri lengkap dan valid.
  • Serahkan semua berkas persyaratan dan setoran awal minimum sesuai kebijakan yang disahkan bank tersebut.
  • Terakhir, proses pembuatan rekening sudah berhasil dan kamu bisa mendapatkan buku tabungan sekaligus kartu ATM untuk bertransaksi.
Terkait:  Cara Hemat Uang

Cara Menabung di Bank

Barangkali kalian masih berpikir kalau cara menabung di bank sangat sulit. Padahal, kamu tidak perlu menghabiskan waktu berjam-jam, lho. Bank mana pun semakin berinovasi menciptakan layanan perbankan agar nasabah dapat bertransaksi lebih efektif dan fleksibel.

Kamu bahkan tidak selalu dituntut melakukan setoran tunai ke kantor cabang bank terkait. Sebab, nasabah mana pun bisa melakukan setor atau tarik tunai di ATM sampai mobile banking selama kamu sudah terdaftar sebagai salah satu pengguna layanan tersebut.

Cara Menabung di Bank

  • Siapkan uang yang bakal kamu setorkan ke bank.
  • Datanglah ke kantor cabang dari bank tersebut, lalu ambil nomor antrean ke teller.
  • Kemudian, isi formulir setoran tunai dengan lengkap dan valid.
  • Siapkan juga buku tabungan untuk mencatat riwayat setoran tunai di bank.
  • Jika nomormu sudah dipanggil, datangi teller dan berikan uang setoran serta buku tabungan.
  • Teller akan menghitung jumlah uang dan memberitahukan nilainya.
  • Terakhir, teller akan memberikan bukti slip setoran dan informasi setor tunai akan dicetak ke dalam buku tabunganmu.

Cara Menabung di Bank Lewat Mobile Banking

  • Unduh aplikasi mobile banking sesuai bank yang kamu gunakan via Google Play Store (Android) atau App Store (iPhone) terlebih dulu.
  • Jalankan dan buka aplikasi tersebut.
  • Jika sudah terbuka, klik Buka Rekening Baru.
  • Pilih menu Buku Tabungan.
  • Kemudian, tentukan produk tabungan yang kamu inginkan.
  • Jika sudah, verifikasi nomor ponsel dan klik Kirim.
  • Silakan lengkapi data diri dan informasi pekerjaan yang valid, lalu pilih jenis kartu ATM yang akan digunakan.
  • Berikutnya, lampirkan alamat lengkap yang benar untuk mengaktifkan layanan internet banking.
  • Klik Lihat Peta.
  • Cari domisilimu saat ini dan kantor unit bank terdekat.
  • Konfirmasi semua data yang sudah dilampirkan dengan memberi tanda centang pada opsi tersedia.
  • Segera verifikasi semua data tersebut dengan melakukan panggilan video (video call) dengan customer service.
  • Jika sudah selesai, klik Aktivasi Mobile Banking.
  • Pasang PIN untuk mengaktifkan mobile banking.
  • Tunggu beberapa saat sampai muncul notifikasi bahwa rekening sudah aktif.
  • Lakukan setoran awal supaya rekening bisa digunakan bertransaksi.
  • Terakhir, setor tunai bisa dilakukan melalui kantor cabang atau ATM terdekat.
Terkait:  Cara Mencuci Tangan yang Benar

Demikian pembahasan mengenai cara menabung di bank yang aman dan benar. Jangan lupa bagikan informasi penting di atas supaya kamu dan semua orang bisa menabung jangka panjang untuk memaksimalkan neraca finansial di masa depan. Selamat mencoba!.

Similar Posts