Cara Melacak Hp Vivo

Cara Melacak Hp Vivo
Cara Melacak Hp Vivo

Apakah saat ini kamu sedang mencari cara melacak HP Vivo? Ada beberapa cara yang direkomendasikan jika HP Vivo milikmu hilang. Baca terus artikel ini sampai selesai untuk tahu info lengkapnya. Legooo!

HP Vivo adalah smartphone yang dikeluarkan oleh perusahaan Vivo, perusahaan teknologi yang menciptakan produk dengan melihat value yang didorong oleh desain, menggunakan perangkat pintar dan layanan cerdas sebagai produk intinya. Sebagai salah satu merek ponsel yang banyak digunakan di Indonesia, Vivo menjadi pilihan karena kelebihan yang dimilikinya. Berikut ini diuraikan beberapa kelebihan HP Vivo yang membuat HP ini tidak pernah sepi peminat.

Read More

Keunggulan HP Vivo

  1. Hadir dengan Inovasi Baru. Perusahaan Vivo selalu menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia dengan menawarkan inovasi baru setiap kali launch. Salah satu fitur menarik yang dihadirkan Vivo adalah kamera tersembunyi. Fitur ini ada di salah satu tipe Vivo, yaitu Vivo Apex, Vivo Nex S, dan Vivo Nex A yang kini sudah dilaunch. Selain itu, Vivo juga menggunakan sistem sensor sidik jari yang ada di dalam layar atau under display fingerprint (UDF).
  2. Desain Menarik. Mengikuti target pasarnya, generasi milenial dan generasi Z, Vivo selalu menghadirkan desain ponsel yang menarik mengikuti trend masa kini. Salah satu desain yang menarik dari Vivo adalah desain penutup belakang yang bisa berubah warna secara temporer. Warna ponsel yang digunakan pun selalu cerah dan menarik.
  3. Branding yang Kuat. Sama halnya dengan kompetitor mereka, Vivo masuk ke pasar Indonesia dengan branding yang kuat. Selain itu juga Vivo menggaet artis terkenal dan mengiklankan brand mereka di TV Nasional untuk menarik pasar.
Terkait:  Cara Melacak Pemilik NO HP Lewat Internet

Kelebihan HP Vivo diatas menjadi alasan merek ponsel ini tidak sepi peminat. Sebagai pengguna Vivo, mungkin kamu akan mengalami kehilangan HP ini saat sedang digunakan. Lalu, apakah ada cara untuk melacak HP Vivo yang hilang? Tentu saja ada. Namun sebelum tahu cara melacak HP Vivo, ada beberapa syarat yang harus dilakukan agar HP Vivo yang hilang dapat ditemukan.

Syarat Yang Harus Dipenuhi Agar Dapat Melacak HP Vivo

Beberapa syarat ini harus dipenuhi agar HP Vivo yang hilang dapat ditemukan. Jika syarat ini tidak dipenuhi, maka ponsel Vivo tidak dapat dilacak.

  • Ponsel harus dalam keadaan menyala.
  • Fitur lokasi ponsel sedang diaktifkan (GPS menyala).
  • HP Vivo yang hilang terhubung dengan Akun Google.
  • HP Vivo terhubung dengan Internet.
  • Fitur Temukan Perangkat Saya pada HP Vivo diaktifkan.

Setelah syarat diatas terpenuhi, kamu bisa melakukan langkah-langkah di bawah ini untuk melacak HP Vivo yang hilang.

Cara Melacak HP Vivo

Cara Melacak Hp Vivo
Cara Melacak Hp Vivo

Cara Mengaktifkan Fitur Temukan Perangkat Saya

Agar bisa mengaktifkan fitur Temukan Perangkat Saya, ada 3 langkah utama yang harus dilakukan oleh pengguna HP Vivo. Langkah pertama yaitu menautkan akun Google pada HP Vivo, langkah kedua yaitu mengaktifkan fitur Temukan Perangkat Saya, dan langkah terakhir yatu mengaktifkan lokasi serta jaringan HP Vivo.

Berikut ini dijabarkan langkah-langkah lengkap yang bisa diikuti oleh pengguna Vivo:

  • Kunjungi website Google atau buka aplikasi Google di HP Vivo.
  • Masukkan email atau nomor ponsel, kemudian klik Selanjutnya.
  • Masukkan sandi email. Centang kotak Tampilkan sandi untuk melihat apakah sandi yang diketik sudah benar atau belum.
  • Pilih Selanjutnya.
  • Akun Google milikmu sudah terhubung dengan HP Vivo.
  • Setelah terhubung, buka menu Pengaturan.
  • Kemudian pilih Pengaturan Lainnya.
  • Selanjutnya pilih Keamanan dan Pengelola Perangkat (administrator perangkat).
  • Setelah itu pilih Temukan Perangkat Saya untuk mengaktifkan dan menyalakan fitur tersebut.
  • Fitur Temukan Perangkat Saya sudah aktif.
  • Selanjutnya aktifkan Lokasi dan jaringan di HP Vivo.
Terkait:  Cara Melihat Password WiFi di HP Vivo, Bisa Tanpa Root

Cara Melacak HP Vivo via Fitur Temukan Perangkat Saya

  • Kunjungi website https://www.google.com/android/find.
  • Masuk ke akun Google yang sama dengan akun Google yang tertaut di HP Vivo.
  • Klik Kehilangan Perangkat yang ada di atas layar.
  • Perangkat akan menerima notifikasi.
  • Setelah itu kamu bisa melihat dimana posisi atau lokasi HP Vivo berada yang ditampilkan di map.
  • Pilih metode apa yang akan dilakukan untuk mnegetahui posisi HP Vivo. Memutar suara pada HP Vivo, mengunci, atau menghapus data pada perangkat Vivo yang hilang.
  • Pilih Aktifkan kunci & hapus.
  • Setelah itu tekan Hapus. Semua data pada perangkat Vivomu akan terhapus.
  1. Putar Suara

Dengan mengaktifkan fitur putar suara, maka HP Vivo akan mengeluarkan suara denga volume penuh selama 5 menit meskipun pada saat hilang ponsel berada dalam mode diam atau getar.

  1. Mengunci Ponsel Vivo

Mengunci ponsel Vivo dengan menggunakan PIN, pola atau kata sandi. Jika kamu tidak memilikinya, maka kamu bisa membuatnya terlebih dahulu. Kemudian kamu bisa meminta seseorang untuk mengembalikan HP Vivo yang hilang dengan menambahkan pesan atau nomor ponsel yang dapat dihubungi kemudian menampilkannya di layar kunci HP Vivo.

  1. Menghapus Data

Menghapus semua data pada perangkat HP Vivo yang hilang dapat melindungi data pribadi kamu. Jika semua data sudah terhapus, maka fitur Temukan Perangkat Saya tidak akan bekerja lagi di ponsel tersebut.

Penghapusan data pada HP Vivo hanya menghapus data pada perangkatnya saja atau pada internal memory saja. Jika kamu menggunakan kartu SD sebagai hardware penyimpanan data lainnya, maka data pada kartu tersebut tidak dapat terhapus.

Selain itu, ada beberapa hal yang perlu kamu ketahui tentang hasil dari pencarian lokasi HP Vivomu saat menggunakan cara ini. Lokasi yang ditampilkan adalah perkiraan dan mungkin tidak akurat. Jika HP Vivo tidak dapat ditemukan, maka kamu akan melihat lokasi terakhir kali ponsel yang disimpan oleh Google tepat sebelum koneksi internet hilang di HP Vivo.

Terkait:  Kelebihan dan Kekurangan Vivo V17 Pro

Cara Melacak HP Vivo via Google Map

Dengan menggunakan Google Map, pengguna Vivo juga dapat melacak lokasi ponsel mereka. Berikut ini beberapa langkah mudah untuk melacak HP Vivo menggunakan Google Map.

  • Buka aplikasi Google Maps atau kunjungi https://www.google.co.id/maps di device.
  • Pilih menu Setting atau Pengaturan.
  • Setelah itu pilih Bagi Lokasi dan Mulai yang terletak di atas pojok kiri layar.
  • Pilih waktu lacak selama 1 jam atau hingga dinonaktifkan buat menemukan HP.
  • Selanjutnya Pilih Orang.
  • Masukan alamat email dan nomor HP yang mau dilacak.
  • Terakhir, pilih Bagikan dan Aktifkan.
  • Posisi HP akan dilacak dan terdeteksi selama sekitar 24 jam menggunakan cara ini.

Informasi Tambahan

Setiap android yang dikeluarkan oleh pabrik dilengkapi dengan IMEI (International Mobile Equipment Identity), yaitu nomor unik untuk mengidentifikasi telepon seluler GSM, WCDMA, dan iDEN, serta beberapa telepon satelit. Sebagian besar ponsel memiliki satu nomor IMEI, tetapi pada ponsel dual SIM, terdapat dua IMEI.

Apakah IMEI dapat digunakan untuk mencari lokasi ponsel Vivo yang hilang?

Saat ini, HP Vivo tidak dapat dilacak melalui nomor IMEI. Jika kamu tidak bisa melacak ponsel melalui Cari Ponsel Saya, ada baiknya untuk segera melaporkan kehilangan kartu SIM di operator. Atau ganti kata sandi dari seluruh akun-akun yang ada pada HP Vivo yang hilang untuk menghindari kehilangan data yang lebih besar. Kode IMEI juga tidak bisa digunakan di HP Vivo untuk melacak dan mengunci ponsel.

Demikian informasi mengenai cara melacak HP Vivo yang bisa kamu lakukan. Semoga artikel ini bermanfaat dan sampai jumpa.

Related posts