Cara Bermain Roblox: Mudah Lewat HP dan Laptop

Cara Bermain Roblox
Cara Bermain Roblox

Roblox adalah game online yang bisa dimainkan oleh siapa saja dengan sangat mudah. Tapi ternyata tidak semua paham bagaimana cara bermain Roblox. Padahal game tersebut dapat dijalankan lewat handphone maupun laptop. 

Cara Bermain Roblox

Cara Bermain Roblox
Cara Bermain Roblox

Bermain Roblox Lewat HP

Kalau Kamu hanya punya media HP, jangan khawatir. Sebab Roblox juga dapat berjalan secara lancar di sistem operasi android maupun iOS. Bermain mini games yang terdapat dalam permainan ini pun gratis. Asal Kamu memahami bagaimana trik untuk mengendalikan karakter. 

Read More

Cara bermain Roblox lewat HP dimulai dengan mengunduh aplikasinya dulu, kemudian mendaftar akun, baru bisa menjalankannya. Untuk langkah-langkah lengkapnya bisa lihat pada panduan berikut ini:

  • Download aplikasi Roblox. Kamu harus mengunduh aplikasinya dulu dari market yang ada di ponsel masing-masing. Sebaiknya pastikan kalau ruang penyimpanan masih longgar. Sebab ukuran Roblox mencapai 124 MB. 
  • Mendaftar akun. Langkah selanjutnya adalah membuat akun baru. Pilih menu Sign Up yang terdapat di halaman awal aplikasi Roblox. Lalu lengkapi semua informasi yang diminta, seperti username, tanggal lahir, password, dan gender.
  • Lakukan verifikasi. Setelah itu Kamu diminta melakukan verifikasi untuk membuktikan bahwa bukan robot. Caranya klik tombol Verify. Selanjutnya pilih gambar sesuai dengan yang diperintahkan.
  • Pilih game yang akan dimainkan. Akun sudah terbuat dan Kamu dapat bermain salah satu dari berbagai mini game yang disediakan. Tekan tanda Play pada nama game. Setelah terbuka, langsung mainkan sesuai panduan. 

Bermain Roblox Lewat Laptop

Jika Kamu memiliki laptop atau komputer, bisa coba memainkan Roblox dari media tersebut. Bermain lewat laptop pastinya mendapatkan pengalaman yang lebih memuaskan. Selain ukuran layar lebih lebar, dari segi kontrol juga menantang. 

Terkait:  Cara Beli Diamond ML Pakai Pulsa Telkomsel, Cepat dan Praktis!

Tapi cara bermain Roblox lewat laptop berbeda ketika menjalankannya dari HP. Di sini Kamu tidak men-download aplikasinya dulu, tapi harus buat akun baru di situs resmi Roblox. Simak langkah-langkahnya di bawah:

  • Daftar akun baru. Langkah pertama, buka situs resmi www.roblox.com. Lalu pilih menu Sign Up membuat akun baru. Isi semua kolom seperti yang dilakukan di HP. 
  • Pilih jenis game. Setelah daftar akun, Kamu akan langsung disajikan daftar mini game yang banyak. Pilih salah satu permainan dan klik tanda Play. Kamu diarahkan untuk mengunduhnya, tekan Download and Install Roblox. Selama proses unduhan berjalan jangan menutup web. 
  • Install game Roblox. Jika file sudah terunduh, baru install di perangkat. Cari berkas unduhannya di folder download. Tunggu proses instalasi selesai. Setelah itu kembali lagi ke situs Roblox. 
  • Ikuti instruksi bermain game. Pada game yang dipilih, tekan tombol Join. Kamu bakal dialihkan ke software yang sudah diinstal. Pilih Open Roblox dan tunggu proses pemuatan. 

Panduan Bermain Roblox di Laptop

Memainkan Roblox lewat laptop tidak semudah di HP. Karena semua kontrol dilakukan lewat keyboard. Inilah beberapa panduan untuk mengontrol karakter:

  • Navigasikan karakter dengan tombol berikut: W/panah ke atas: karakter maju, S/panah bawah: mundur, A/panah kiri: ke kiri, D/panah kanan: ke kanan. 
  • Tombol / untuk memulai obrolan dengan pemain lain. 
  • Ctrl+F1 untuk menghentikan waktu. 
  • Panah ke atas dan tombol S untuk melakukan moonwalk
  • Tahan mouse dan gerakkan untuk memutar kamera. 
  • Beli Robux atau mata uang Roblox di toko. 
  • Untuk keluar dari game dan mencoba dunia baru, tekan Esc, lalu L atau pilih Leave Game. 

Itulah cara bermain Roblox dari HP dan laptop. Kedua cara tersebut ada perbedaan di langkah awal. Jika di HP unduh aplikasinya dulu, tapi kalau lewat laptop harus mendaftar akun. 

Terkait:  Cara Agar HP Tidak Lag Saat Bermain Game

Related posts