Cara Aktifkan Paket Roaming Telkomsel

Cara Aktifkan Paket Roaming Telkomsel, Healing Makin Seru!

PindahLubang.com – Apakah kamu sedang berencana untuk melancong ke luar negeri? Jika benar, alangkah baiknya mengetahui cara aktifkan paket roaming Telkomsel terlebih dulu. Pelanggan Telkomsel seperti Kartu AS, SimPATI, hingga Kartu Halo harus memakainya saat di luar negeri.

Ketika kamu sudah mempunyai tiket perjalanan, salah satu modal penting yang perlu diperhatikan adalah paket roaming. Kamu dapat memilih salah satu layanan dari Telkomsel, bahkan harganya cukup terjangkau dan bisa diakses di negara-negara tertentu.

Pelanggan Telkomsel bisa mengaktifkan dan menggunakan paket roaming untuk internet, nelpon dan SMS ketika mengunjungi negara-negara Asia – Australia seperti Malaysia, Singapura, Thailand, Brunei Darussalam, Bangladesh, dan lainnya. Tarif yang ditawarkan bervariasi, tergantung durasi dan negara tujuanmu melancong nanti.

Daftar Harga Paket Roaming Telkomsel ke Indonesia

Jika kamu sedang berada di luar negeri, namun ingin menghubungi anggota keluarga atau kerabat yang sedang di Indonesia, maka bisa memilih salah satu paket roaming Telkomsel di bawah ini:

  • Promo Paket 3 in 1 (Data, SMS dan Telepon Roaming ke Indonesia) Prabayar
    • Paket Data 250 MB, Telepon 15 menit, 15 SMS dan masa aktif 1 hari: Rp.150,000.
    • Kuota 750 MB, Telepon 15 menit, 15 SMS dan masa aktif 3 hari: Rp.375,000.
    • Paket Data 1.25 GB, Telepon 30 menit, 30 SMS dan masa aktif 5 hari: Rp.500,000.
    • Kuota 1.75 GB, Telepon 30 menit, 30 SMS dan masa aktif 7 hari: Rp.600,000.
    • Paket Data 200 MB, Telepon 50 menit, 50 SMS dan masa aktif 1 hari: Rp.70,000.
    • Kuota 1 GB, Telepon 200 menit, 200 SMS dan masa aktif 3 hari: Rp.200,000.
    • Paket Data 2.5 GB, Telepon 500 menit, 500 SMS dan masa aktif 7 hari: Rp.350,000.
    • Kuota 5 GB, Telepon 500 menit, 500 SMS dan masa aktif 30 hari: Rp.425,000.
  • Paket Roaming Prabayar
    • Paket Data 250 MB dan masa aktif 1 hari: Rp.125,000.
    • Kuota 1 GB dan masa aktif 3 hari: Rp.120,000.
    • Paket Data 2.5 GB dan masa aktif 7 hari: Rp.250,000.
    • Kuota 5 GB dan masa aktif 30 hari: Rp.350,000.
  • Promo Paket 3 in 1 (Data, SMS dan Telepon Roaming ke Indonesia) Pascabayar
    • Paket Data 250 MB, Telepon 15 menit, 15 SMS dan masa aktif 1 hari: Rp.150,000.
    • Kuota 750 MB, Telepon 15 menit, 15 SMS dan masa aktif 3 hari: Rp.375,000.
    • Paket Data 1.25 GB, Telepon 30 menit, 30 SMS dan masa aktif 5 hari: Rp.500,000.
    • Kuota 1.75 GB, Telepon 30 menit, 30 SMS dan masa aktif 7 hari: Rp.600,000.
    • Paket Data 2.5 GB, Telepon 500 menit, 500 SMS dan masa aktif 7 hari: Rp.350,000.
  • Paket Roaming Pascabayar
    • Paket Data 200 MB dan masa aktif 1 hari: Rp.50,000.
    • Kuota 1 GB dan masa aktif 3 hari: Rp.120,000.
    • Paket Data 2.5 GB dan masa aktif 7 hari: Rp.250,000.
    • Kuota 5 GB dan masa aktif 30 hari: Rp.350,000.
Terkait:  Cara Berbagi Pulsa Telkomsel, Cuma 5 Menit Lho!

Daftar Harga Paket Roaming Telkomsel ke Luar Negeri

Kamu pun dapat mencoba paket roaming Telkomsel Single Country, khususnya ketika mengunjungi negara tertentu. Berikut merupakan rincian harga layanannya yang perlu diketahui, yakni:

  • Internet RoaMAX Singapura
    • Kuota: 100 GB akses luar negeri.
    • Masa Berlaku: 7×24 jam.
    • Harga: Rp.150,000.
  • Internet RoaMAX Malaysia
    • Kuota: 30 GB akses luar negeri.
    • Masa Berlaku: 7×24 jam.
    • Harga: Rp.150,000.
  • Internet RoaMAX Thailand
    • Kuota: 30 GB akses luar negeri.
    • Masa Berlaku: 7×24 jam.
    • Harga: Rp.150,000.
  • Internet RoaMAX Timor Leste
    • Kuota: 10 GB akses luar negeri.
    • Masa Berlaku: 7×24 jam.
    • Harga: Rp.150,000.
  • Internet RoaMAX Kamboja
    • Kuota: 10 GB akses luar negeri.
    • Masa Berlaku: 7×24 jam.
    • Harga: Rp.150,000.
  • Internet RoaMAX Vietnam
    • Kuota: 10 GB akses luar negeri.
    • Masa Berlaku: 7×24 jam.
    • Harga: Rp.150,000.
  • Internet RoaMAX Bangladesh
    • Kuota: 10 GB akses luar negeri.
    • Masa Berlaku: 7×24 jam.
    • Harga: Rp.150,000.

Apakah Semua Negara Bisa Akses Paket Roaming Telkomsel?

Orang Indonesia yang berencana untuk pergi ke luar negeri, biasanya disarankan mengaktifkan paket roaming untuk tetap bisa akses internet saat berada di negara tujuan. Telkomsel menyediakan layanan tersebut dengan nama paket RoaMAX, serta berlaku untuk pelanggan prabayar (SimPATI dan Kartu AS) maupun pascabayar (Kartu Halo).

Paket RoaMAX sudah dapat diakses di sebagian besar negara Asia, Australia, Eropa hingga Amerika seperti Singapura, Malaysia, Thailand, Timor Leste, Hong Kong, Makau, Taiwan, Cina, Jepang, Korea Selatan dan Australia yang masih memberikan promo paket roaming Telkomsel khusus wilayah Asia-Australia.

Cara Aktifkan Paket Roaming Telkomsel

Cara Aktifkan Paket Roaming Telkomsel
Cara Aktifkan Paket Roaming Telkomsel

Tak sedikit orang yang kerap wara wiri ke luar negeri sering beli kartu SIM negara tujuan. Jangan heran budget yang dibutuhkan akan lebih mahal dibandingkan provider di Indonesia. Kamu bisa mengaktifkan paket roaming Telkomsel, sedangkan harganya lebih murah.

Terkait:  Cara Aktifkan Roaming Telkomsel, Liburan Makin Asyik!

Pelanggan SimPATI atau Kartu AS dapat menikmati layanannya tergantung negara tujuan. Kami sudah menyiapkan beberapa metode aktivasinya lewat artikel ini. Paket tersebut bisa dimanfatkan untuk internet, SMS dan telepon secara bersamaan lho.

Cara Aktifkan Paket Roaming Telkomsel Lewat Kode Telepon

Jika kamu sudah mengetahui harga paket roaming Telkomsel, maka sekarang bisa mengaktifkannya lewat kode rahasia. Penasaran? Simak tutorial lengkapnya dengan benar sebagai berikut:

  • Buka aplikasi Telepon atau Phone di HP kamu.
  • Ketik *266#.
  • Klik Panggil atau Call.
  • Pilih menu RoaMAX (up to 100 GB) atau tekan angka 1.
  • Cari dan tentukan paket roaming luar negeri yang diinginkan.
  • Terakhir, segera konfirmasi aktivasi paket roaming supaya bisa digunakan.

Cara Aktifkan Paket Roaming Telkomsel Lewat Aplikasi MyTelkomsel

Metode terakhir yang dapat kamu lakukan adalah menggunakan aplikasi MyTelkomsel. Jika belum punya aplikasi ini, unduh terlebih dulu secara gratis. Berikut informasi selengkapnya yang perlu kamu tahu, yakni:

  • Download aplikasi MyTelkomsel melalui Google Play Store (Android) atau App Store (iPhone).
  • Klik Install.
  • Jalankan dan buka aplikasinya.
  • Login dengan menggunakan nomor Telkomsel yang aktif.
  • Pada halaman utama, ketuk opsi Belanja atau Shop.
  • Pilih menu Luar Negeri.
  • Cari salah satu negara tujuan di kawasan Asia, Australia, Eropa, hingga Amerika, misalnya Korea Selatan.
  • Kemudian, tentukan paket roaming yang diinginkan.
  • Konfirmasi aktivasi paket RoaMAX sesuai dengan petunjuk yang tersedia.
  • Lakukan pembayaran untuk menyelesaikan proses aktivasi layanannya, sedangkan paket roaming Telkomsel bisa dinikmati mulai dari Rp.150,000.
  • Terakhir, paket roaming Telkomsel sudah dapat diakses per tanggal 15 Desember tahun 2019 lalu.

Cara Mengatur Setelan Paket Roaming Telkomsel

Paket RoaMAX yang sudah diaktifkan ternyata tidak akan berfungsi jika setelan ponsel belum diatur. Oleh karena itu, kamu perlu mengatur setelan perangkat masing-masing dengan mengikuti panduan berikut:

  • Android
    • Buka aplikasi Pengaturan atau Setting di HP Android kamu.
    • Pilih menu Sambungan atau Connection.
    • Klik Jaringan Seluler atau Mobile Network.
    • Aktifkan opsi Data Roaming dengan menggeser toogle nya ke kanan.
    • Terakhir, tunggu beberapa saat sampai layanannya sudah diaktifkan.
  • iPhone
    • Buka aplikasi Pengaturan atau Setting di iPhone kamu.
    • Pilih menu Seluler.
    • Klik Pilihan Data Seluler atau Mobile Data Options.
    • Aktifkan opsi Roaming Data.
    • Terakhir, paket internet roaming sudah bisa kamu gunakan saat di negara tujuan.
Terkait:  Cara Beli Paket Internet Luar Negeri Telkomsel, Dijamin Berhasil!

Demikian informasi lengkap tentang cara aktifkan paket roaming Telkomsel, serta daftar harga layanannya yang perlu diketahui. Kamu sekarang bisa healing ke luar negeri, tanpa khawatir putus komunikasi dengan keluarga dan teman melalui paket RoaMAX dari Telkomsel di atas. Semoga membantu!

Similar Posts