Listrik

Cara Mengecek Tagihan Listrik Pasca Bayar

Mengecek tagihan listrik adalah kegiatan yang selalu dilakukan setiap bulan bagi pengguna listrik pasca bayar. Diketahui bahwa cara mengecek tagihan listrik pasca bayar bisa dilakukan secara online atau lewat HP. Pelanggan tidak perlu mendatangi kantor PLN atau loket PPOB.

Saat ini segala sesuatu dapat dilakukan secara online termasuk mengecek atau membayar tagihan listrik. Hanya dengan membuka HP, membayar tagihan listrik bisa dengan mudah dilakukan. Lalu, bagaimana cara mengecek tagihan listrik pasca bayar bulan ini secara online lewat HP? Simak ulasan selengkapnya berikut.

Cara Mengecek Tagihan Listrik Pasca Bayar

Cara Mengecek Tagihan Listrik Pasca Bayar

Dengan memeriksa tagihan listrik secara teratur, kamu dapat melacak pola konsumsi energi. Informasi ini membantu kamu untuk mengidentifikasi penggunaan listrik yang tidak perlu atau boros, dan membuat keputusan yang lebih bijaksana untuk mengurangi konsumsi energi dan menghemat biaya.

Mengetahui tagihan listrik setiap bulan juga dapat digunakan untuk merencanakan anggaran keuangan dengan lebih baik. Kamu akan memiliki gambaran yang jelas tentang pengeluaran energi bulanan dan dapat mempersiapkan dana yang tepat untuk membayar tagihan tersebut.

Nah, berikut beberapa cara cek tagihan listrik untuk pelanggan pasca bayar.

Cek Tagihan Listrik Pasca Bayar Lewat SMS

Pelanggan juga bisa mengecek tagihan listrik melalui SMS. Layanan ini tersedia dalam dua pilihan, yaitu cek tagihan setiap bulan atau berlangganan.

Untuk cek tagihan listrik setiap bulan lewat SMS adalah sebagai berikut:

  • Buka menu SMS di handphone.
  • Ketik format SMS: REK <spasi> Nomor ID Pelanggan, lalu kirim ke nomor 8123.
  • Contohnya adalah REK 5732994738565 dan kirim ke 8123.
  • Kamu akan mendapatkan SMS balasan berupa informasi tagihan listrik.

Cek Tagihan Listrik Pasca Bayar Lewat PLN Mobile

Cara lain mengecek tagihan listrik adalah lewat aplikasi PLN Mobile. Ini adalah aplikasi yang diluncurkan PLN untuk memudahkan pelanggan dalam mengecek tagihan listrik maupun membayar tagihan secara online. Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

  • Instal aplikasi PLN Mobile di HP melalui Play Store atau App Store.
  • Pilih Daftar apabila kamu belum memiliki akun.
  • Isi data yang diminta, seperti nama lengkap, nomor ID Pelanggan atau nomor meteran, nomor HP, lokasi alamat email aktif, dan kata sandi.
  • Pada dashboard akun, pilih menu Informasi.
  • Kemudian, klik opsi Informasi Tagihan dan Token Listrik.
  • Pada layar akan muncul informasi tagihan listrik, jumlah penggunaan, dan riwayat tagihan.
  • Kamu juga bisa membayar tagihan listrik lewat PLN Mobile. Pilih menu Kelistrikan, Token dan Pembayaran atau klik Pemberitahuan. Selanjutnya, ikuti instruksi yang diberikan hingga tagihan listrik berhasil dibayarkan.

Cek Tagihan Listrik Pasca Bayar Lewat Website PLN

  • Kunjungi laman PLN, lalu klik https://web.pln.co.id/pelanggan/informasi-tagihan-dan-token-listrik.
  • Pilih menu Daftar Akun di bagian pojok kanan bawah jika  belum terdaftar.
  • Selanjutnya, isi data diri seperti nama pemohon, ID pelanggan atau nomor meteran, alamat email aktif, nomor HP, password, dan masukkan kode captcha.
  • Isi data diri antara lain nama pemohon, email aktif, ID pelanggan atau nomor meter, nomor ponsel, kata sandi, dan kode captcha
  • Tekan tombol Daftar.
  • Kode verifikasi akan dikirimkan oleh PLN ke email yang didaftarkan.
  • Selanjutnya, masukan kode verifikasi tersebut.
  • Jika sudah berhasil terdaftar, silakan masukkan email dan password yang tadi digunakan untuk mendaftar.
  • Setelah berhasil login, pada layar akan ditampilkan informasi data pelanggan termasuk tagihan dan riwayat pembelian listrik.

Cek Tagihan Listrik Pasca Bayar Lewat Call Center

Cara lain mengecek tagihan listrik adalah dengan menghubungi Call Center PLN di nomor 123. Setelah terhubung, ikuti instruksi yang diberikan oleh petugas PLN sehingga mendapatkan informasi tagihan listrik pasca bayar kamu.

Bagaimana, cara mengecek tagihan listrik pasca bayar sangat mudah bukan?

Luluk Nafisah

Suka kopi dan menyendiri

Recent Posts

Cara Screenshot HP Oppo A3S (SS Panjang, 3 Jari, Tombol)

PINDAHLUBANG.com | Pengguna HP Oppo A3S mungkin sering menggunakan aplikasi tertentu yang memuat informasi penting,… Read More

1 week ago

Cara Kuota Darurat Telkomsel, Pinjam Paket Darurat dan Aktivasi

Sudahkah kalian tahu cara kuota darurat Telkomsel? Layanan ini memungkinkan setiap penggunanya bisa berkomunikasi meski… Read More

1 week ago

Cara Keluar dari WhatsApp Tanpa Diketahui (Leave/Left Grup WA)

Pindahlubang.com | Saat ini semakin banyak orang yang menggunakan WhatsApp sebagai alat komunikasi, oleh karena… Read More

1 week ago

Cara Menukar Bonstri

Bagaimana cara menukar Bonstri? Bagi kamu pengguna provider Tri, kamu tentu tidak asing lagi dengan… Read More

2 months ago

Cara Call di WhatsApp Web, Video Call Makin Seru!

PindahLubang.com – Kamu pasti tidak tahu cara call di WhatsApp Web, kan? Ya, pengguna WA… Read More

2 months ago

Cara Download Gambar Di Instagram

Gimana sih cara download gambar di Instagram dengan mudah? Ya, Instagram saat ini merupakan salah… Read More

2 months ago