Cara Daftar Paket Unlimited Telkomsel

Cara Daftar Paket Unlimited Telkomsel Internet Tanpa Batas🤎

Pindahlubang.com | Internet sekarang menjadi kebutuhan semua orang untuk berkomunikasi secara online. Mengakses internet tentunya memerlukan kuota. Tapi sudahkah Kamu tahu mengenai paket data Telkomsel yang murah? Inilah cara daftar Paket Unlimited Telkomsel yang dimaksudkan. 

Dengan Paket Unlimited, Kamu bisa puas akses internet tanpa takut kuota habis. Selain itu, harganya lebih murah jika dibandingkan paket data yang lain. Dan yang paling penting, dapat Kamu gunakan selama 24 jam tanpa adanya pembagian. 

Kalau Kamu belum tahu, berikut ini akan dijelaskan bagaimana cara untuk membeli paket tersebut. Selain itu, diberikan daftar paket yang bisa Kamu beli dan benefit yang akan didapatkan. Cek penjelasan lengkapnya di bawah ini. 

Apa Itu Paket Unlimited Telkomsel? 

Sebelum membahas tentang cara daftar Paket Unlimited Telkomsel, Kamu simak dulu uraian berikut. Bagi yang belum tahu, Paket Unlimited adalah paket yang memberikan kuota akses internet tanpa batasan kuota. Khususnya untuk penggunaan daily apps, seperti aplikasi chatting, e-commerce, MAXStream, GamesMAX, dan MusicMAX. 

Dengan kuota daily apps unlimited, Kamu bisa menggunakannya tanpa perlu takut kuota habis. Tidak seperti paket lain yang dibatasi jumlah kuota. Meskipun tetap saja ada FUP, yang mana kecepatan akan turun jika melewati batas penggunaan harian tersebut. 

Paket Unlimited dari Telkomsel dapat diaktifkan oleh semua pengguna, baik yang memakai kartu prabayar maupun Telkomsel Halo. Biasanya paket ini disertakan dalam pilihan lain. Contohnya Paket Halo yang memiliki jumlah kuota tertentu ditambah akses daily apps sepuasnya. 

Terkait:  Cara Registrasi Kartu Smartfren

Setiap paket memberikan kuota yang berbeda-beda sesuai kecepatan internet standar. Begitu pula dengan batas penggunaan Paket Unlimited. Pastikan tidak melewati FUP, agar kecepatan akses internet tidak turun. 

Cara Daftar Paket Unlimited Telkomsel

Cara Daftar Paket Unlimited Telkomsel
Cara Daftar Paket Unlimited Telkomsel

Berikutnya akan dijelaskan cara untuk membeli paket tersebut. Telkomsel sendiri menawarkan berbagai metode pembelian paket data. Ada yang bisa diaktifkan lewat kode UMB, aplikasi, website, dan bantuan asisten virtual. Kamu bisa cek masing-masing caranya di bawah ini:

1. Daftar Paket Unlimited Telkomsel dengan Kode UMB

Pembelian paket data Telkomsel itu yang paling mudah dan praktis memang dilakukan dengan men-dial kode UMB. Lewat kode tersebut, Kamu bisa mengakses berbagai daftar menu cepat. Kamu tinggal memasukkan kode angka yang sesuai dengan pilihan menu. 

Kelebihan lain dari cara daftar Paket Unlimited Telkomsel yang pertama ini dilakukan secara offline. Kamu tetap bisa membeli paket meskipun tidak tersambung ke jaringan internet. Untuk langkah-langkahnya, cek pada penjelasan berikut ini:

  • Buka menu Telepon di HP. 
  • Melalui keypad, input kode UMB untuk pembelian paket internet, yakni *363#.
  • Kemudian lihat daftar menu yang ditampilkan. Sekarang pilih saja Paket Unlimited. 
  • Cek benefit yang didapatkan. Jika yakin ingin membelinya, balas dengan 1. Beli. 
  • Pulsa otomatis akan berkurang untuk membayar paket tersebut. Coba cek apakah kuota unlimited sudah berhasil masuk. 

2. Daftar Paket Unlimited Telkomsel Via Aplikasi

Cara daftar Paket Unlimited Telkomsel yang kedua lebih mudah dilakukan lewat aplikasi. Jadi, Telkomsel mengeluarkan aplikasi yang dapat digunakan oleh pengguna untuk mengakses berbagai layanan dan promo. Nama aplikasi tersebut adalah MyTelkomsel. 

Sebagai pengguna Telkomsel, rasanya Kamu harus menginstal aplikasi tersebut. Karena penawaran paket yang bisa dibeli lebih lengkap daripada lewat kode UMB. Untuk mendaftar, lihat langkah-langkah berikut ini:

  • Pastikan sudah tersambung ke jaringan internet, karena MyTelkomsel harus diakses secara online
  • Aplikasi bisa di-download dari Play Store atau App Store. 
  • Buka aplikasinya setelah diinstal. 
  • Kemudian di halaman awal aplikasi, klik tombol Masuk
  • Selanjutnya tulis nomor Telkomsel dan tekan lagi Masuk
  • Lihat SMS dari Telkomsel yang memberikan link verifikasi. Klik tautan tersebut. 
  • Jika aplikasi sudah berhasil terbuka, langsung pilih menu Belanja
  • Pilih lagi sub menu Internet
  • Sekarang cek masing-masing paket yang disediakan dan pilih yang memberikan kuota unlimited
  • Ketuk tombol Beli pada paket tersebut. 
  • Tentukan metode pembayaran. Bisa menggunakan pulsa atau e-money. 
  • Terakhir, klik tombol Bayar
Terkait:  Cara Daftar Paket Nelpon Kartu As

3. Daftar Paket Unlimited Telkomsel Via Website

Ternyata Kamu tidak perlu instal aplikasi jika ingin mengakses MyTelkomsel. Karena layanan yang sama bisa dibuka juga lewat situs website. Karena itulah, ruang penyimpanan perangkat tetap aman dan jangan khawatir akan habis. 

Lewat web MyTelkomsel, pembelian Paket Unlimited juga bisa dilakukan dengan mudah. Langkah-langkahnya dimulai dengan mendaftar akun, kemudian memilih salah satu paket hingga menyelesaikan pembayaran. Untuk lebih jelasnya, simak panduan berikut:

  • Buka https://my.telkomsel.com/login
  • Tulis nomor Telkomsel di halaman awal. 
  • Ketuk tombol Masuk di bawahnya. 
  • Setelah itu, cek SMS untuk mendapatkan kode verifikasi. 
  • Tulis kode pada kolom dan klik Verifikasi OTP. 
  • Jika situs sudah terbuka, pilih menu Belanja yang ada di bagian bawah. 
  • Ketuk opsi Pilih Paket. 
  • Buka sub menu Internet dan gunakan dropdown menu untuk memilih kategori Paket Unlimited
  • Pilih salah satu paket dan ketuk Beli
  • Langkah selanjutnya, tentukan metode pembayaran dan klik Bayar

4. Daftar Paket Unlimited Telkomsel dengan Menghubungi Asisten Virtual

Apakah Kamu tahu kalau Telkomsel juga memiliki layanan asisten virtual bernama Veronika? Jadi, layanan tersebut dikeluarkan untuk membantu para pelanggan. Kamu bisa bertanya apa saja kepada Veronika, termasuk meminta bantuan untuk membeli paket internet. 

Veronika dapat dihubungi lewat web, Facebook, atau Telegram. Agar lebih mudah aksesnya, klik saja salah satu link berikut ini:

Jika sudah berada di room chat bersama Veronika, tinggal tulis pesan baru mengenai paket yang Kamu cari. Untuk penjelasan lengkapnya, simak cara daftar Paket Unlimited Telkomsel berikut ini:

  • Tulis pesan baru “Daftar Paket Unlimited.”
  • Veronika akan memberikan balasan dan memintamu memasukkan nomor Telkomsel dan kode OTP
  • Selanjutnya, daftar paket akan ditampilkan. 
  • Ketuk salah satu paket tersebut. 
  • Kemudian klik tombol Beli
  • Pilih metode pembayaran, menggunakan pulsa atau ShopeePay. 
  • Kamu akan menerima SMS yang mengonfirmasi jika pendaftaran paket sudah berhasil. 
Terkait:  Cara Menambah Masa Aktif Telkomsel

Pilihan Paket Unlimited Telkomsel

Lalu, apa saja Paket Unlimited yang bisa Kamu aktifkan? Sesuai penjelasan di situs resmi Telkomsel, bahwa ada Paket Halo yang memberikan benefit berupa akses daily apps sepuasnya. Kamu bisa membuka aplikasi tertentu tanpa takut mengambil kuota reguler. 

Dalam paket ini, Kamu akan menerima berbagai benefit, tidak hanya unlimited daily apps saja. Berikut ini penawaran yang diberikan:

  • 1 Billing cycle. 
  • Kuota internet utama. 
  • Daily apps sepuasnya. 
  • Kuota roaming
  • Kuota telepon dan SMS. 

Dan yang paling penting, kecepatan internet daily apps akan menjadi 1 Mbps apabila sudah melewati FUP (3 GB). Harga paket berbeda-beda tergantung kuota utama yang didapatkan. Berikut ini rinciannya:

Harga (Rp)  Internet (GB)  Roaming (MB)  Telepon (Menit)  SMS
80.000 10 100 60 100
100.000 15 150 120 200
150.000 30 200 240 400
225.000 50 300 400 700
300.000 70 400 500 1000
550.000 150 500 1000 2000

Itulah cara daftar Paket Unlimited Telkomsel untuk Kamu coba. Biasanya, kuota tanpa batas ini dapat Kamu aktifkan bersamaan dengan paket lain. Jadi, sebaiknya Kamu cek terlebih dahulu paket yang menawarkan kuota unlimited

Similar Posts