Cara Kirim Pesan WhatsApp ke Semua Kontak.

Cara Kirim Pesan WhatsApp ke Semua Kontak Update Desember 2023

Pindahlubang.com | Jika kalian merupakan pembisnis yang sering melakukan promosi dengan berbagai cara salah satunya online, tentu sudah tidak asing dengan fitur yang ada di WhatsApp untuk engirimkan pesan ke banyak orang terutama ke semua isi kontak. Tetapi jika kalian masih pemula dalam dunia bisnis tentu masih bingung bagaimana cara kirim pesan WhatsApp ke semua kontak. Simak pembahasan di bawah ini untuk mengetahuinya.

Mungkin sebagian dari kalian ada yang belum tahu apa itu blast WhatsApp, fitur tersebut yang akan membantu kalian untuk mengirimkan chat WhatsApp ke semua kontak, bahkan bisa lebih dari itu. Dengan hadirnya fitur tersebut tentu dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas kalian dalam berbisnis, terutama ketika ingin menyebarkan pamflet atau semacam promo supaya banyak orang yang mengetahui bisnis kalian.

Oleh karena itu fitur tersebut sangat membantu sekali dalam melakukan promosi soal bisnis, jadi mengetahui blash WhatsApp bisa menjadi perkara yang harus kalian ketahui supaya bisa memanfaatkannya. Jika kalian belum mengetahui lebih mendalam tentang blash WhatsApp maka silahkan simak penjelasan di bawah ini.

Apa Sih Sebenarnya Blast WhatsApp itu?

Sebelum kalian mengetahui cara kirim pesan WhatsApp ke semua kontak alangkah baiknya mengetahui tentang fitur blash WhatsApp ini, karena kebingungan kalian tersebut akan terjawab dengan adanya fitur ini. Kenapa demikian? Iya karena blash WhatsApp merupakan fitur yang disediakan untuk mengirimkan pesan WhatsApp ke ribuan nomor sekaligus dalam satu waktu, bahkan nomor yang tidak kalian simpan kekontak juga bisa.

Terkait:  Cara Agar WhatsApp Tidak Terblokir dan Penyebabnya: Harus Tahu!

Soal keamanan jangan kalian ragukan lagi karena WhatsApp tetap menerapkan sistem end-to-end, jadi walaupun kalian mengirim pesan ke ribuan orang bahkan kepada nomor yang tidak kalian simpan pun akan aman. Tidak akan ada yang tahu semua percakapan pesan kalian, dan yang tahu hanyalah pihak yang terlibat saja, sehingga percakapan atau data bisnis kalian tetap aman.

Cara Kirim Pesan WhatsApp ke Semua Kontak

Cara Kirim Pesan WhatsApp ke Semua Kontak.
Cara Kirim Pesan WhatsApp ke Semua Kontak.

Mengirim satu pesan WhatsApp untuk banyak kontak memang sangat dibutuhkan bagi kalian yang berbisnis, dengan adanya fitur tersebut memudahkan dalam melakukan promosi dan juga sangat menghemat waktu. Untuk mendapatkan fitur tersebut kalian bisa menggunakan blast WhatsApp, berikut cara kirim WhatsApp ke semua kontak.

Cara 1: Blast WhatsApp Menggunakan WA Web

Untuk cara kirim pesan WhatsApp ke semua kontak melalui blast disarankan menggunakan komputer atau WA Web, karena menggunakan komputer jauh lebih mudah dan evisien serta tingkat keberhasilannya lebih besar. Untuk caranya kalian bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini.

  • Pertama silahkan kalian buka browser di komputer kalian.
  • Silahkan masuk ke alamat ‘Extensions’.
  • Kemudian masuk ke fitur pencarian dan silahkan kalian cari ‘Wapi’.

Cara Kirim Pesan WhatsApp ke Semua Kontak.

  • Setelah pencarian ditemukan silahkan kalian klik untuk mendownloadnya.

  • Lalu silahkan klik opsi ‘Add to Chrome’ untuk memasang atau menginstal aplikasinya.

  • Sebelum masuk ke aplikasi barusan tadi, silahkan masuk ke WhatsApp web kalian.
  • Jika WhatsApp belum kalian tautkan di komputer, maka silahkan tautkan terlebih dahulu.
  • Setelah masuk ke WA Web, silahkan kalian buka aplikasi yang sebelumnya tadi di download dengan cara klik ikon ‘Puzzle’.

Cara Kirim Pesan WhatsApp ke Semua Kontak.

  • Silahkan isi sesuai dengan arahan yang ada, sesuaikan dengan format yang ada saja.
  • Pada bagian ‘Number’ kalian isi nama dan nomor telepon.
  • Kemudian pada bagian ‘Massage’ bisa kalian ini sesuai dengan apa yang ikin kalian kirim ke nomor tujuan.
Terkait:  Cara Backup Data WhatsApp ke HP Baru (2 Metode), Valid!

  • Setelah semua kalian isi, selanjutnya silahkan klik opsi ‘Prepare’.

  • Selanjutnya silahkan klik ‘Send’.

  • Setelah kalian send maka otomatis aplikasi mengirimkan pesan yang kalian tulis tadi.
  • Selesai.

Cara 1: Blast WhatsApp Menggunakan Hadphone

Selain menggunakan WhatsApp Web seperti yang dijelaskan di atas tadi, kalian juga bisa membuka blast WhatsApp di handphone. Dengan cara ini maka jika kalian tidak mempunyai komputer maka masih tetap bisa menggunakan blast WhatsApp. Untuk melakukannya silahkan kalian ikuti –langkah-langkah di bawah ini.

  • Pertama silahkan kalian download dulu aplikasi yang akan digunakan.
  • Masuk ke Google Play Store untuk mendownloadnya, silahkan kalian klik pencarian dan ketik ‘Sendapp WhatsApp Marketing’.
  • Setelah menemukannya silahkan kalian instal aplikasi tersebut dengan cara klik opsi ‘Instal’.

Cara Kirim Pesan WhatsApp ke Semua Kontak

  • Setelah proses instal selesai silahkan buka aplikasi yang baru di download tadi.
  • Setelah masuk ke dalam aplikasi, silahkan kalian klik opsi ‘Select Prefix’.

  • Kemudian silahkan layar HP kalian scroll ke bawah sampai menemukan kode telepon Indonesia ‘Indonesia (62)’.

  • Lalu pada kolom ‘Phone’ silahkan kalian isi nomor telepon yang ingin kalian kirim pesan.
  • Sedangkan pada kolom ‘Massage’ kalian bisa mengisi pesan yang ingin dikirim, sesuaikan dengan kebutuhan.

  • Setelah semua terisi, silahkan gulir kebawah dan klik tombol berwarna biru untuk mengirim pesan tadi.

Cara Kirim Pesan WhatsApp ke Semua Kontak

  • Kemudian secara otomatis pesan akan langsung terkirim ke nomor yang dituju.
  • Selesai.

Berikut tadi cara kirim pesan WhatsApp ke semua kontak, silahkan pilih cara mana yang kalian inginkan.

Similar Posts