Cara Gift Kuota Telkomsel

Cara Gift Kuota Telkomsel

Temanmu ulang tahun dan ingin kasih kado berupa kuota tapi bingung caranya? Tenang karena artikel ini akan membahas cara gift kuota telkomsel secara lengkap, mudah dan cepat. So, simak artikel ini sampai habis ya!

Bagi para pengguna kartu Telkomsel, baik As, Simpati ataupun Loop, ada 1 fitur keren yang mungkin harus kalian coba, yaitu fitur flash gift. Meskipun sebenarnya ini bukanlah sebuah fitur baru, tapi saya yakin banyak diantara kita yang belum tahu tentang fitur ini.

Dari banyaknya fitur yang di tawarkan oleh Telkomsel, salah satu yang menurut kami sangatlah menarik di era digital saat ini adalah inovasi berupa berbagi kuota internet Telkomsel bagi sesama pengguna kartu perdana berciri khas warna merah ini. Fitur ini memang bukan lagi menjadi fitur baru yang di keluarkan oleh produsen atau provider di tanah air. Akan tetapi meski sudah ada cukup lama namun layanan atau fitur ini masih belum banyak orang yang mengetahuinya karena biasanya ketika kuota mereka habis langsung membeli atau meminta teman untuk membuat tethering pada smartphone mereka.

Padahal, ada beberapa manfaat serta kemudahan yang bisa kita dapatkan melalui fitur gift ini. Terutama soal kemudahan untuk mendapatkan kuota internet flash.

Banyak yang bilang kuota gift telkomsel ini adalah fitur transfer kuota. Meskipun tidak sepenuhnya salah, tapi kalau dari sudut pandang saya pribadi, informasi atau pernyataan tersebut masih terasa kurang tepat. Sebab antara keduanya memang memiliki perbedaan yang sangat jelas sekali.

Perbedaan Fitur Telkomsel Gift Dengan Fitur Transfer Kuota

Yang perlu digarisbawahi adalah, fitur Telkomsel gift ini berbeda dengan fitur transfer kuota. Meskipun sama-sama merupakan fitur yang berfungsi untuk mengirimi kuota internet ke nomor lain, tapi ada perbedaan yang jelas pada fitur gift ini. Perbedaannya adalah terletak pada sumber atau asal kuota flash yang dikirimkan.

Terkait:  Cara Agar Jaringan Telkomsel Lancar, Coba 12 Metode Ini!

Jika pada fitur transfer kuota, kuota internet yang dikirim ke nomor penerima adalah kuota flash yang berasal dari paket internet yang sudah ada didalam kartu pengirim. Sedangkan pada fitur flash gift telkomsel ini tidak demikian.

Pada fitur flash gift telkomsel, nomor yang digunakan sebagai pengirim tidak harus memiliki kuota flash terlebih dahulu, karena mekanismenya adalah nomor pengirim membelikan kuota internet baru untuk nomor penerima. Jadi bukan mengambil dari kuota flash dari paket yang sudah ada pada nomor pengirimnya. Lalu bagaimana cara gift kuota telkomsel? Simak dibawah ini.

Cara Gift Kuota Telkomsel

Cara Gift Kuota Telkomsel
Cara Gift Kuota Telkomsel

Setelah mengetahui penjelasan diatas mengenai bedanya fitur gift dan transfer kuota telkomsel, berikut ini akan dijelaskan bagaimana cara gift kuota telkomsel secara lebih detail dan pastinya mudah digunakan. Simak dibawah ya!

Cara Gift Kuota Telkomsel Via Aplikasi MyTelkomsel

Aplikasi MyTelkomsel bisa diunduh di ponsel pintar melalui Google Play Store maupun App Store. Aplikasi MyTelkomsel memiliki berbagai fitur yang memudahkan pelanggan salah satunya cara transfer kuota Telkomsel, berikut cara kirim kuota Telkomsel:

  • Pertama, pastikan terlebih dahulu kamu memiliki aplikasinya ya
  • Setelah itu kamu bisa memasukan nomor telkomsel untuk pembuatan akun
  • Setelah kamu masuk, kamu bisa pilih menu Beri Hadiah
  • Pilih menu Transfer Kuota
  • Masukkan nomor penerima dan pilih nominal kuota yang akan ditransfer
  • Pengirim akan menerima konfirmasi dan verifikasi transfer kuota melalui SMS
  • Pengirim akan menerima notifikasi transfer kuota.

Cara Gift Kuota Telkomsel Via USSD

USSD biasa disebut sebagai kode cepat atau kode fitur. Sederhananya, USSD adalah sebuah protokol yang digunakan untuk berkomunikasi dari ponsel pengguna ke penyedia layanan telekomunikasi dan sebaliknya, seperti cara transfer kuota Telkomsel.

Terkait:  Bagaimana Cara Cek Nomor Telkomsel: 5 Metode Praktis dan Termudah

Lakukan langkah berikut untuk tip terakhir ini:

  • Masuk pada menu phone atau telepon pada smartphone anda dan ketikan *363# dan klik OK atau YES
  • Setelah selesai kemudian pastikan kamu memilih menu Paket Lainnya kemudian cari menu Gift atau Hadiah
  • Jika sudah maka kamu akan masuk pada halaman yang dimana kamu diminta untuk memasukan nomor telepon penerima. Masukan nomor secara benar lalu konfirmasi
  • Setelah selesai kamu akan menemukan pilihan kuota transfer paket Flash Gift. Kamu pun harus memilih apakah itu kuota bulanan, mingguan atau harian
  • Setelah kamu memilih kuota yang akan ditransfer tunggu sampai kuota tersebut terkirim hingga kamu mendapatkan notifikasi bahwa pengiriman kuota kamu sudah berasil

Cara Gift Kuota Telkomsel Via UMB

UMB adalah layanan yang disediakan oleh operator telekomunikasi agar pelanggannya mendapatkan sejumlah informasi yang dibutuhkan. Ada beberapa keunggulan yang ditawarkan menu UMB ini, di antaranya transaksi cara transfer kuota Telkomsel lebih mudah dan cepat.

Ikuti langkah berikut untuk mentransfer kuota internet:

  • Pertama buka menu phone atau telepon pada smartphone kamu dan ketika kode *500*2# dan OK atau Panggil
  • Akan muncul sebuah popup yang dimana untuk menkonfirmasi bahwa kamu akan mentransfer kuota, pada tahapan ini silahkan anda klik “Ya”
  • Kemudian masukan nomor penerima transfer kuota, namun sebelumn melanjutkan pastikan nomor yang kamu masukan sudah benar
  • Jika sudah maka langkah selanjutnya adalah masukan jumlah kuota yang ingin kamu transfer sesuai dengan syarat dan ketentuan yang ada kemudian pilih “Setuju” untuk menkonfirmasi pengirimannya
  • Selesai, kamu pun akan mendapatkan notifikasi berupa SMS yang menginformasikan bahwakamu telah selesai dan berhasil

Layanan ini dapat dilakukan antara sesama pelanggan prabayar Telkomsel baik pemakai kartu simPATI, KARTU As dan Loop. Pulsa kalian sebagai pengirim akan terpotong Rp5 ribu per transaksi setelah mentransfer kuota tersebut. Transfer kuota bisa dilakukan setelah terpotong biaya tersebut, dan sisa pulsa kalian sebagai pengirim minimal Rp1 ribu. Kuota minimal yang kalian miliki sebagai pengirim minimal harus sebesar 500MB.

Terkait:  Cara Kirim Data Telkomsel Update Desember 2023

Kuota minimal yang kalian transfer nantinya minimal 50MB dan maksimal 500MB dalam sekali transaksi. Dalam sehari, transfer kuota dibatasi 3GB saja atau enam kali transfer.

Namu dari ke tiga cara tersebut kamu juga harus memperhatikan beberapa syarat yang harus kamu penuhi sehingga proses transfer kuota akan lebih mudah. Berikut persyaratan dan juga biayanya:

Syarat Cara Transfer Kuota Telkomsel

Dan berikut adalah beberapa syarat yang harus kamu ketahui ketika ingin memanfaatkan fitur cara transfer kuota sesama pengguna kartu Telkomsel:

  • Kuota yang dapat kamu transfer adalah kuota All Network yang berlaku nasional
  • Kuota minimal yang harus kamu miliki setelah kamu mentransfer adalah sebesar 500MB
  • Kuota yang ditransfer memiliki masa aktif minimal 4 hari
  • Kuota minimal yang bisa ditransfer dalam satu kali transaksi adalah 50MB dan maksimal sebesar 500MB
  • Kuota yang bisa ditransfer dalam 1 hari maksimal 3GB atau 6 kali transfer

Pastikan syarat dan ketentuan yang sudah kami sampaikan diatas dapat anda penuhi, karena jika kamu satu dari dari 5 syarat cara tranfer kuota Telkomsel yang sudah kami sampaikan diatas tidak anda penuhi maka kamu pun tidak akan dapat memanfaatkan fitur atau layanan yang satu ini.

Maka dari itu silahkan anda pahami dengan benar syarat dan ketentuan yang kami tulis diatas dan jika dirasa sudah terpenuhi semua maka berikut adalah beberapa langkah transfer kuota Telkomsel yang bisa kamu gunakan.

Itualah kiranya informasi yang dapat kami bagikan pada kesempatan kali ini semoga dengan menyimak dan membaca tutorial diatas kamu akan mendapatkan pemahaman yang lebih. Dan semoga informasi diatas juga bisa bermanfaat bagi kamu. Sampai jumpa di artikel selanjutnya ya!

 

 

 

Similar Posts