Cara Pesan GoJek

Cara Pesan GoJek
Cara Pesan GoJek

Proses pemesanan yang serba digital saat ini memang sangat memudahkan, termasuk cara pesan Gojek. Tidak perlu repot-repot mencari ojek ketika situasi sedang darurat apalagi jika malam hari. Cara ini tentu lebih praktis, nyaman dan aman.

Gojek termasuk salah satu inovasi teknologi dalam bidang transportasi online, mempermudah banyak orang mendapatkan transportasi dengan cepat tanpa harus  berdesak-desakan. Kehadiran ojek online memang sangat membantu, apalagi Gojek kerap menghadirkan fitur-fitur teranyarnya untuk memanjakan para pelanggannya.

Read More

Jadi, saat urgent atau ingin bepergian, kamu tinggal ambil ponsel dan buka aplikasi Gojek. Jangan risau, aplikasi Gojek menyediakan tampilan yang sangat ramah bagi pengguna. Sehingga dapat digunakan dengan baik, oleh pengguna baru ataupun pengguna lama.

Ada lebih dari 2 juta mitra driver se-Indonesia yang siap mengantar kamu dengan aman dan cepat. GoJek tidak hanya memberikan pelayanan ojek online untuk motor (GoRide) namun juga ojek mobil (GoCar & GoBluebird). Selain itu, GoJek juga menyediakan layanan GoShop, GoFood, dan masih banyak lagi.

Proses pembayaran Gojek juga dapat dilakukan dengan uang tunai dan dompet digital. Berikut ini alur cara pesan GoJek yang bisa kamu lakukan dengan mudah.

Cara Pesan GoJek

Cara Pesan GoJek
Cara Pesan GoJek

Cara Pesan GoRide dan GoCar

Kamu bisa mengikuti langkah-langkah memesan GoRide dan GoCar berikut:

  • Jika kamu belum memiliki aplikasi GoJek, maka instal aplikasi GoJek di ponselmu.
  • Silahkan masuk ke aplikasi Gojek.
  • Pilih GoCar atau GoRide di halaman utama GoJek. Misal, kamu pilih ojek online maka klik GoRide. 

  • Kemudian, masukkan lokasi penjemputan. Seringkali aplikasi tidak menunjukkan lokasi dengan tepat, sehingga jangan lupa untuk menambahkan keterangan lokasi jemput yang spesifik jika perlu.
  • Jika lokasi yang diinginkan sudah sesuai, klik Set Jemput.
Terkait:  Cara Top Up Gojek Driver

 

  • Selanjutnya, tentukan lokasi tujuan kamu. Setelah lokasi tujuan ter-set, maka aplikasi akan menampilkan jarak tempuh serta ongkos yang harus dibayar secara otomatis.

  • Jika aplikasi GoJek kamu adalah versi 4.11, kamu bisa menyimpan alamat tujuan favorit atau yang paling sering kamu kunjungi. Klik ikon bookmark pada bagian kanan nama lokasi tujuan dan ketik nama alamat yang ingin disimpan.
  • Masukkan nama alamat favorit pada halaman Tambah Alamat, kemudian klik Simpan. Selesai dan kamu dapat melihat alamat favorit yang telah dimasukkan pada ikon bookmark.
  • Setelah itu, kamu akan mendapatkan nominal ongkos yang harus dibayarkan. Cek terlebih dahulu alamat tujuan dan alamat penjemputan.

  • Selanjutnya pilih metode pembayaran yang ingin kamu gunakan. Kamu bisa menggunakan GoPay, uang tunai, PayLater, LinkAja, kartu debit/kredit, atau Jago.
  • Klik Pesan Sekarang untuk memulai mencari driver. Sistem akan mencari driver dari lokasi kamu saat ini. Sebelum menjemput kamu, biasanya driver akan menghubungi untuk memastikan bahwa lokasi penjemputan sudah benar.
  • Layar aplikasi GoJek akan menampilkan status dan map perjalanan driver menuju lokasi penjemputan. Driver akan sampai setelah beberapa menit. Silahkan menikmati perjalanan kamu bersama GoCar.

Cara Pesan GoJek untuk Teman yang Berada di Lokasi Berbeda

Pemesanan GoJek untuk orang lain ternyata bisa juga lho kamu lakukan. Jadi, kalau kamu punya teman atau orang tua yang belum punya aplikasi ini, kamu bisa memesankan GoCar atau GoRide untuk mereka. Bagaimana caranya? Ikuti langkah-langkah berikut ini.

  • Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah membuka aplikasi GoJekmu.
  • Selanjutnya, pilih kendaraan yang akan dipesan. Kamu bisa memesan GoCar atau GoRide sesuai keinginan dan kenyamanan. Klik ikon GoCar atau GoRide yang ada di layar aplikasi GoJek.
  • Setelah itu, ketuk Cari Lokasi Tujuan dan isilah dengan alamat yang akan dituju. Jika kamu tau alamat pasti orang yang akan dijemput oleh driver, kamu bisa menggunakan Pilih Lewat Peta. 
  • Langkah selanjutnya yaitu mengklik Set Lokasi Jemput.
  • Jika alamat yang diinginkan sudah sesuai, tambahkan catatan ringkas tentang ciri-ciri penumpang yang akan dijemput. Misalnya kamu akan memesankan GoCar untuk orang tua. Maka kamu bisa menulis ciri-ciri pakaian yang digunakan oleh calon penumpang, “Tolong jemput orang tua saya ya Pak. Keduanya menggunakan baju berwarna biru langit. Ayah saya menggunakan sepatu berwarna hitam dan ibu menggunakan gamis”. Mengisi catatan ini sangat penting agar memudahkan driver menemukan penumpang yang akan dijemput. Bahkan, jika perlu kamu bisa memasukkan dimana orang tua kamu menunggu saat akan dijemput dan nomor teleponnya. Misalnya, “menunggu didepan warung Ali sambil berdiri. Nomor telephone 085xxxxxx”.
  • Setelah itu akan muncul detail pembayaran yang harus dibayarkan dan kemudian klik Pesan GoRide atau Pesan GoCar.
  • Klik Mencari Driver jika lokasi penjemputan dan tujuan penumpang yang kamu input sudah benar.
  • Sistem secara otomatis mencari driver terdekat dengan calon penumpang.
  • Biodata driver berupa nama lengkap, status perjalanan, ikon telepon dan chat akan ditampilkan di layar aplikasi GoJek.
  • Jika kamu masih ingin memberi informasi lagi atau lupa menulis catatan kepada driver, kamu bisa menggunakan fitur Telepon atau Chat.
  • Driver akan menuju lokasi penjemputan dan penumpang akan menikmati perjalanan bersama GoJek.
Terkait:  Biaya Go Clean

Catatan:

Dilansir dari laman resmi GoJek, ada beberapa catatan yang perlu kamu tahu dalam melakukan pemesanan GoCar dan GoRide.

  • Jarak maksimal pengantaran adalah 100km.
  • Seluruh biaya parkir dan tol sebelum penjemputan adalah tanggungan driver kecuali telah disepakati sebelumnya akan dibayarkan oleh pelanggan.
  • Seluruh biaya parkir dan tol sesudah penjemputan adalah tanggungan pelanggan dengan kesepakatan terlebih dahulu sebelum memasuki area parkir dan jalur tol.
  • Ketika memesan GoCar, kamu bisa saja mendapatkan taksi BlueBird.
  • Disetiap pemesanan GoRide atau GoCar kamu bisa menggunakan fitur Edit Lokasi Jemput dan Edit Tujuan secara bersamaan dengan ketentuan Edit lokasi jemput hanya bisa dilakukan pada saat belum bertemu driver dan driver sedang menuju lokasi jemput. Sedangkan fitur Edit tujuan hanya bisa dilakukan setelah kamu dalam perjalanan bersama driver.
  • Kamu juga bisa menggunakan fitur Tambah Tujuan disetiap pemesanan GoRide atau GoCar. Fitur ini berfungsi untuk menambahkan titik pemberhentian dalam satu kali perjalanan. Namun ketika kamu menggunakan fitur ini, fitur Edit tujuan dan Edit lokasi jemput tidak tersedia untuk pemesanan GoRide atau GoCar-mu.
  • Kamu bisa mengirim atau membalas chat ke driver sampai 2 jam setelah pesanan selesai
  • Kamu masih bisa melihat riwayat chat dengan driver selama 24 jam setelah pesanan selesai
  • Untuk kamu di Jabodetabek, kamu bisa ganti pembayaran dari tunai ke non tunai pakai fitur ‘Ganti pembayaran’ di tengah perjalanan.

Demikian cara pesan GoJek yang bisa kamu lakukan. Sangat mudah dan praktis. Kamu bisa memilih GoRide untuk menghindari macet atau GoCar jika kamu ingin terhindar dari debu, polusi, dan hujan. Sesuaikan dengan kebutuhan kamu ya dear! Dan jangan lupa untuk memberikan rating bintang 5 ke driver kamu kalau pelayanan mereka sangat memuaskan ya. Setiap penilaian sangat berarti bagi driver. Segitu dulu artikel kali ini dan sampai jumpa.

Terkait:  Cara Setting HP Xiaomi Gojek Biar Gacor, Dijamin Full Orderan!

Related posts