Cara Memasukkan Kode Promo Grab

Apakah kamu tengah cari cara memasukkan kode promo grab di aplikasi terbaru? Sudah tau belum cara menggunakan promo grab di aplikasi terbaru itu mudah lho. Bagaimana sih cara mendapatkan promo grab bike?

Grab menyediakan layanan transportasi secara online terpopuler dan terbaik serta bisa dinikmati oleh seluruh konsumen di Indonesia. Ada beberapa layanan Grab terkenal, diantaranya seperti GrabTaxi, Grabbike, Grabfood, Grabhitch, Grabcar, dan masih banyak layanan Grab lainnya.

Salah satu keunggulan Grab ialah tarifnya yang terjangkau, sehingga kerap menjadi pilihan banyak orang untuk bisa menikmati layanan yang ditawarkan Grab setiap harinya.

Dengan permintaan layanan antar jemput Grab yang semakin meningkat, wajar jika platform ini juga menawarkan banyak promo untuk para konsumen, sehingga mereka akan mendapatkan diskon atau potongan harga agar bisa menikmati layanan yang disediakan oleh Grab.

Cara Menggunakan Promo Grab

Dengan adanya promo Grab bisa menghemat pengeluaran secara rutin di tiap harinya meskipun terkadang jumlahnya memang tak terlalu besar. Promo Grab biasanya mempunyai persyaratan khusus bagi para konsumennya dengan cara memasukkan kode promo Grab di aplikasinya sehingga akan langsung muncul  penawaran diskon atau potongan harga.

Cara Memasukkan Kode Promo Grab

Sebenarnya cara menggunakan kode promo Grab ini cukup fleksibel dan mudah, sebab bisa diberlakukan untuk berbagai macam layanan, tidak terkecuali Grabcar dan Grabbike. Cara memasukkan kode promo Grab ini biasanya dibatasi oleh masa berlaku promo, sehingga kita tetap bisa mendapatkan diskon atau promo tersebut.

Bahkan Grab juga menyediakan beberapa kode tertentu yang menawarkan promo sampai 100%, sehingga kita bisa menikmati layanan Grab secara gratis. Maka dari itu, para konsumen harus tahu cara memakai kode promo Grab dengan jelas supaya bisa menikmati potongan harga layanan antar jemput aplikasi ini.

Terkait:  Cara Pesan Grab

Bagi pengguna Grab sendiri mungkin sudah tidak asing lagi dengan promo menarik berbagai jenis layanan yang ditawarkan oleh Grab setiap bulannya. Kode promo tersebut juga biasanya terus berubah menyesuaikan penawaran yang berlaku setiap bulannya. Jadi, kita sebagai konsumen juga harus tetap update informasi promo yang ditawarkan oleh Grab.

Bagaimana Cara Memasukkan Kode Promo Grab?

Terkadang kode promo dari Grab sendiri dapat dijumpai lewat notifikasi aplikasi di hari-hari tertentu. Akan tetapi, bagi yang berminat untuk mengumpulkan kode potongan harga ini kita dapat mencarinya dengan mudah di internet.

Cara Memasukkan Kode Promo Grab

Cara Memasukkan Kode Promo Grab
Memasukkan Kode Promo Grab

Terkhusus untuk pengguna baru aplikasi Grab, Cara untuk memasukkan kode promo sangatlah mudah untuk dilakukan. Dalam aplikasi Grab terbaru, terdapat tiga jenis layanan yang populer seperti GrabBike, GrabExpress, dan GrabFood. Ada beberapa metode khusus dengan beberapa langkah-langkah yang harus dilalui, diantaranya:

1. Memasukkan Kode Promo Grab untuk GrabBike

Bagi pemesan layanan GrabBike, kamu bisa memasukkan kode promo Grab yang telah didapat melalui kotak masuk di aplikasi dengan cara:

  • Buka aplikasi Grab versi terbaru. Jika masih pakai versi lama, kamu bisa update/perbarui aplikasi terlebih dahulu melalui Google Play. Cara update aplikasi Grab: Buka Google Play » Cari aplikasi Grab » Tekan Update.
  • Setelah aplikasi terbuka, langsung saja order seperti biasa.
  • Buka menu layanan GrabBike. Tekan tombol icon Motor Bike.
  • Tekan tombol I Accept untuk menyetujui layanan GrabProtect.
  • Di tab menu Perjalanan, masukkan tujuan perjalanan darimana mau kemana.
  • Setelah masuk ke Rincian Order Grab, pilih menu Offer.
  • Pilih salah satu Promo yang berlaku dan bisa digunakan. Tap Use Now.
  • Atau kamu juga bisa masukkan kode promo GrabBike yang telah kamu dapat sebelumnya di kolom yang tersedia.
  • Selanjutnya kamu bisa tekan Book untuk order layanan GrabBike menggunakan promo.

2. Memasukkan Kode Promo Grab untuk GrabExpress

Metode kedua, kita bisa menggunakan promo untuk layanan GrabExpress. Cara memasukkan kode promo Grab untuk order GrabExpress (layanan antar barang) bisa dilakukan dengan langkah-langkah berikut.

  • Buka aplikasi Grab versi terbaru.
  • Setelah aplikasi terbuka, langsung saja order seperti biasa.
  • Buka menu layanan GrabExpress. Jika tidak ketemu, coba Slide/Geser icon-icon menu ke kiri dan temukan Express.
  • Masukkan alamat pengantaran (Jangan sampai terbalik).
  • Isikan detail alamat penerima, beserta keterangan barang, kemudian tekan Tambahkan.
  • Pilih layanan GrabExpress Instant – Bike dengan harga yang sudah tertera.
  • Tekan tombol Berikutnya.
  • Tap/Tekan tombol Promo.
  • Masukkan kode promo yang kamu tau di kolom yang tersedia bagian paling atas. Kamu juga bisa pakai All Rewards untuk ditukar dengan promo Grab.
  • Setelah kode promo ketemu, Tekan tombol Gunakan Sekarang/Use Now.
  • Terakhir, tekan tombol Konfirmasi dan Pesan.
  • Selesai. Kamu berhasil memesan GrabExpress menggunakan kode promo.
Terkait:  Cara COD Di Shopee

3. Memasukkan Kode Promo Grab untuk GrabFood

Next metode untuk memasukkan kode promo Grab untuk memesan layanan GrabFood (makanan). Cara ini sangat cocok untuk kamu yang doyan makan. Ingin pesan makanan secara berkali-kali dengan harga promo. Langsung saja, simak langkah-langkahnya berikut ini.

  • Buka aplikasi Grab versi terbaru.
  • Setelah aplikasi terbuka, langsung saja order seperti biasa.
  • Buka menu layanan GrabFood. Tekan tombol icon Makanan.
  • Pilih resto tempat pesan makanan favoritmu. Kamu juga bisa memilih resto berdasarkan kategori yang tersedia seperti Terdekat, Rekomendasi Kami, Tetap Sehat, Promosi, Menu Keluarga, Terlaris, dan Semua Makanan.
  • Pilih makanan favoritmu (yang diinginkan untuk dipesan).
  • Jika alamatmu belum sesuai, bisa tekan tombol Ganti alamat di pojok atas. Agar makananmu tidak nyasar.
  • Setelah masuk ke Rangkuman pesanan, sebelum pesan kamu bisa tekan tombol Tambahin promo dibagian bawah.
  • Akan ada beberapa promo yang tersedia, Pilih salah satunya untuk menggunakan promo. Atau, bisa juga dengan mengetikkan kode promo yang tersedia pada kolom atas.
  • Tekan tombol Gunakan Sekarang/Use Now.
  • Terakhir, tekan tombol Pesan.
  • Selesai. Sekarang kamu bisa pesan makanan menggunakan promo GrabFood yang tersedia.
Punya resto baru? Sudah coba cara daftar Grab Food terbaru agar resto makin laris belum?

Syarat dan Ketentuan Kode Promo Grab

Dalam menggunakan promo, kamu perlu tahu bahwa ada beberapa syarat dan aturan khusus untuk penggunaan. Adapun aturan, syarat dan ketentuan pakai kode promo Grab diantaranya yaitu:

1. Berlaku Sekali Pakai untuk Pemesanan.

Ada banyak macam kode promo Grab yang khusus diberikan kepada para pengguna terpilih. Biasanya, kode promo yang diberikan ini hanya berlaku untuk satu kali pemakaian saja. Namun, tidak menutup kemungkinan bahwa ada pula kode promo yang bisa digunakan untuk beberapa kali pemesanan.

Terkait:  Cara Bayar Tokopedia Pakai OVO, Berikut Persyaratannya

2. Hanya untuk Akun Tertentu.

Kode promo Grab seringkali diberikan hanya kepada akun tertentu yang terpilih saja. Biasanya, kode promo sering diberikan kepada pengguna baru aplikasi Grab dengan harapan mereka akan ‘melirik’ untuk pesan layanan Grab secara berkala dikemudian hari.

3. Masih Tetap Berlaku Meskipun Cancel Order.

Jika pengguna aplikasi melakukan cancel order, kode promo yang telah dimasukkan tetap berlaku. Yang artinya, jika pengguna ingin order kembali akan tetap memakai kode promo yang telah dimasukkan sebelumnya.

4. Tak Dapat Dipakai Saat Masa Berlaku Telah Habis.

Jelas saja, ketika menjumpai kode promo yang habis masa berlakunya maka tidak akan dapat digunakan untuk order layanan GrabBike, GrabExpress, atau GrabFood. Untuk itu kamu harus sering-sering mengecek syarat dan ketentuan kode promo yang berlaku.

5. Kode Promo Harus Sesuai dengan Area yang Berlaku.

Sering kali, kode promo yang diberikan pada pengguna hanya dapat digunakan pada area kota tertentu saja. Dalam artian, jika kamu berada di kota lain dan ingin melakukan order layanan maka harus menggunakan kode promo yang berlaku untuk kota tersebut.

Sudah pakai OVO? Kamu harus coba cara order grab pakai OVO.

Pada akhirnya kita cukupkan sekian ulasan lengkap panduan dasar mengenai cara memasukkan kode promo grab untuk memesan layanan GrabBike, GrabExpress, dan GrabFood. Jika masih kesulitan, kamu bisa komentari postingan ini. Jangan lupa untuk membagikan/share artikel ini ke teman-teman kamu ya bangs! Agar mereka juga bisa order Grab pakai promo. 😉 Yuk kita habiskan promo Grab.

Rekomendasi Untukmu:

Similar Posts